the-aquarama.com

Press Conference Proliga 2024 -

Pontianak,  – Sebentar lagi masyarakat Kalimantan Barat khususnya Pontianak yang akan menjadi tuan rumah Proliga Bola Voli 2024.

Pontianak menjadi tuan rumah seri pamungkas, seri keempat putaran kedua, 20–23 Juni 2024 yang akan digelar di GOR Terpadu Ayani.

Wakil Direktur Proliga, Reginald Nelwan dalam Press Conference Proliga 2024 menyampaikan bahwa seri kali ini merupakan rangkaian akhir putaran regular yang diikuti 7 Tim Putra dan 7 Tim Putri.

“Besok kita akan mengadakan pertandingan mulai dari tanggal 20–23 Juni, masing-masing 1 hari 3 pertandingan, “ungkapnya, Rabu (19/6/2024).

Pada Proliga seri ini tim Bhayangkara Presisi dan Popsivo Polwan akan bertindak sebagai tuan rumah.

Reginald mengatakan pelaksanaan proliga tahun ini berbeda dengan tahun yang mana kali ini Proliga menggunakan Challenge System.

“Proliga tahun ini ada video challenge yang kita gunakan dari awal penyelenggaraan di Yogyakarta 24 April sampai final, “imbuhnya.

Pada klasemen sementara, Bhayangkara Presisi memiliki enam kemenangan dari sepuluh laga. Sedangkan Pertamina Pertamax memiliki lima kemenangan dari sebelas laga, yang artinya menyisakan satu laga lagi.

Klub milik Polri itu akan menjalani dua laga yaiu pertama menghdapi tim kuda hitam Palembang Bank Sumsel Babel, Jumat (21/6/2024), dan kedua berjumpa dengan Kudus Sukun Badak di laga penutup babak regular, Minggu (23/6/2024).  

Sementara itu pendamping 1 tim Bhayangkara Presisi, Kombes Pol. Indra Kurniawan Mangunsong, SH., S.I.K., MM., menyatakan bahwa GOR Terpadu siap digunakan sesuai aturan yang ada serta penonton bisa merasa nyaman menyaksikan pertandingan.

Untuk tiket penonton Proliga bervariasi dengan harga 50rb, 150rb, dan 300rb.

“Tiket 50 rb diperuntukan untuk supporter," jelasnya.

Kombes Pol. Raden Petit Wijaya, S.I.K., MM., menerangkan untuk pengamanan selama Proliga berlangsung Kepolisian Kalbar akan menurunkan sebanyak kurang lebih 600 personil Polda Kalbar gabungan, Personil dari Polres Kubu Raya, dan Pontianak Kota.

Baca berita update lainnya dari  di Google News

Baca Juga: Pelantikan Pj Bupati KKU Dilaksanakan Besok

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat